Belum Ada Respon, Asosiasi PPPK K2 Palang Kantor BKD Dan Kantor Bupati Deiyai.

Aksi Bakar Ban Di Depan Kantor Bupati Deiyai Provinsi-Papua Tengah.(Foto:Sisko/tambelopapua.com)

DEIYAI|Asosiasi PPPK dan K2 Melakukan Aksi Bakar Ban di depan Kantor BKD dan Kantor Bupati Kabupaten Deiyai Provinsi Papua Tengah Senin, (13/01/2025).

Ketua Asosiasi PPPK dan K2 Dominggus Badii,ST
Pemerintah harus memberikan penjelasan kepastian tahapan lanjutan seperti tes CAT dan Pembagian SK dan lain, Katanya”.

Lanjut Badii, Kepala BKD minggu lalu ke Jakarta kemudian beliau sampaikan bahwa “saya ada pergi urus” Namun sampai saat ini belum ada jawaban dari kepala BKD kemudian PJ Bupati Deiyai juga sempat sampaikan bahwa anggaran sudah tersedia tetapi sampai saat ini belum ada tahapan lanjutan oleh karena itu kami Asosiasi PPPK dan K2 se-kabupaten Deiyai melakukan aksi hari ini, tuturnya.

Lebih lanjut,kami akan lanjutkan aksi apabila pemerintah tidak memberikan informasi yang jelas sesuai penjelasan dari BKD di minggu lalu, bahwa kami akan gelar tes CAT di tanggal belasa.

Namun  hingga kini belum ada penjelasan lebih jelas oleh karena itu mulai hari ini hingga tanggal 19 kami akan palang kantor BKD, kantor Keuangan, dan kantor Bupati sambil menunggu penjelasan terkait tes CAT di tanggal 19-20 nantinya,kata dia.

Pihaknya mengatakan, apabila belum ada perkembangan ketiga kantor tersebut akan ditempati hingga adanya respon, pungkasnya.

Reporter: Sisko F Pekei
Editor: rayar