Kapolres Nduga | Negosiasi Terus Dilakukan, Upaya Penyelamatan Pilot Susi Air.


Foto : Kapolres Kabupaten Nduga, Papua AKBP Rio Aleksander Penelewan.

TAMBELOPAPUA.COM | TIMIKA, Upaya penyelamatan pilot pesawat Susi air Mark Philips, terus di lakukan oleh pihak keamanan gabungan TNI dan Polri.

Memasuki Minggu ke dua, sang pilot belum juga di bebaskan oleh kelompok Egianus Kogoya. Namun pihak kepolisian dan TNI terus melakukan upaya upaya negosiasi agar dapat menyelamatkan sang pilot tersebut.

Genap dua minggu, pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens disandera kelompok Egianus Kogoya usai melakukan aksi pembakaran terhadap pesawat jenis Pilatus Porter dengan registrasi PK-BVY di lapangan terbang Distrik Paro, Kabupaten Nduga pada Selasa, 7 Februari 2023.

Kapolres mengatakan, hingga kini upaya negosiasi masih terus dilakukan oleh Pemkab Nduga dibawah pimpinan Pj Bupati Namia Gwijangge bersama para tokoh masyarakat, tokoh agama, dan stakeholder yang ada di Kabupaten Nduga.

Namun, hingga minggu kedua belum ada laporan terkait upaya-upaya yang sudah dilakukan Pemkab dan para tokoh.

Hal itu di sampaikan oleh Kapolres Nduga Papua AKPB. Rio Aleksander Panelewan kepada awak media di Timika, menurutnya.

” Upaya negosiasi tetap kita lakukan termasuk pendekatan melalui Pemkab Nduga, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh agama sudah masuk melakukan negosiasi kepada Egianus dan kelompoknya ”.

” Upaya ini terus dilakukan, Tetapi yah terserah Egianus. Tegasnya ”. Pasukan juga sudah turun ke Paro dimana saat ini negara hadir dan tidak boleh kalah.

Untuk investigasi dan dan penyelidikan semua  dilakukan oleh Satgas Damai Cartenz Upaya negosiasi dilakukan guna menjaga masyarakat yang ada di Kabupaten Nduga.

Jangan sampai masyarakat tidak tahu apa-apa menjadi korban. Sudah dua minggu ini belum ada informasi bagi mereka yang melakukan negosiasi kepada Egianus.

Untuk lokasi keberadaan Egianus dan pilot disandera dirinya mengaku belum mengetahui. Saat ini seluruh wilayah Nduga sudah ada pasukan menempati.

Kita tutup dan semua pasukan sudah masuk untuk menutup ruang gerak Egianus. Situasi kota Kenyam Nduga dan lintasan KKB sudah aman terkendali.

Intinya tim negosiasi yang kita kirim ini sudah pasti dekat dengan Egianus. Saya ultimatum ke Egianus dia mau bagaimana, Saat ini upaya negosiasi juga belum tembus maka penegakan hukum dilakukan TNI-Polri.

Pewarta : Marsel
Editor : YongQ_R

You cannot copy content of this page