Peduli Kesehatan Masyarakat,Bhayangkari Polri Lakukan Posyandu

Ibu Bhayangkari Polsek Mimika Baru Bersama Tenaga Kesehatan Puskesmas Kwamki Baru Saat Giat Posyandu.(Foto/Humas Polsek Miru)

TIMIKA| Terus menjalankan tugas pokok dan fungsi kepolisian wilayah hukum Polsek Mimika Baru terus melakukan pelayanan kepada masyarakat yakni kesehatan dengan menggandeng Bhayangkari dan Dinas kesehatan khususnya Puskesmas Kwamki Baru.

Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian sosial pihak Polsek Mimika Baru. dengan antar sesama khususnya bagi anak-anak balita dilingkungan Distrik Mimika Baru dengan memberikan pelayanan kesehatan yang dilakukan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu).

Pelayanan Posyandu tersebut sebenarnya sudah berjalan lama dan untuk tempat lokasi pelaksanaan difokuskan di aula Polsek Mimika Baru.

Kegiatan tersebut juga dilakukan hari ini Senin (18/03/24) pelaksanaan pelayanan Posyandu dilakukan dari pukul 08.00 hingga pukul 10.30 Wit. Antusias warga yang datang terlihat banyak yang berdomisili dikelurahan kwamki baru dan Kelurahan Dingo Narama.

Ketua Ranting Bhayangkari Sektor Mimika Baru Ibu. Santy Limbong melakukan pendampingan dan bahkan terlibat langsung dalam pelayanan, hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian serta menunjukkan rasa kebersamaan dalam pelayanan kepada masyarakat.



Disisi lain kegiatan ini, Santy Limbong mengatakan bahwa kegiatan ini murni untuk masyarakat dalam mendukung program pemerintah khususnya bidang kesehatan, dan hal ini dilakukan secara rutin satu bulan sekali serta sudah terjadwal sehingga masyarakat mudah untuk melakukan pemeriksaan.

Diketahui Kapolsek Mimika Baru AKP J Limbong, SH turun langsung meninjau pelaksanaan pelayanan Posyandu yang mana dalam pelayanan tersebut diharapkan dapat berjalan maksimal dengan mengedepankan kepentingan bersama.


“Pelayanan Posyandu ini harus selalu mengedepankan kebersamaan dengan mengambil hikmah sebagai kepentingan bersama” jelas Kapolsek.

Dikatakan juga Kapolsek Mimika Baru, mengucapkan terima kasih kepada semua yang terlibat dalam pelaksanaan pelayanan Posyandu. (*)

You cannot copy content of this page