Satgas Yonif R 631/Atg laksanakan Pengamanan RPU di wilayah PT.FI

TIMIKA, TP | Satgas Yonif R 631/Atg melaksanakan Pengamanan RPU di wilayah PT. Freeport Indonesia (PTFI). Selasa, 18 April 2023.

Satuan penugasan melaksanakan Pengamanan RPU untuk memastikan tidak ada gangguan terhadap karyawan yang sedang melaksanakan serpas.

Selain melaksanakan pengamanan RPU satgas Yonif R 631/atg melaksankan patrli zona satgas Amole. Dansatgas Yonif R 631/Atg Letkol Inf Dwi harry Wibowo, S.E., M.M.Si menyampaikan agar seluruh personil tetap solid dan bersinergi dalam pelaksanaan tugas sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.

Tak hanya melakukan pengamanan zona obvitnas pt.freeport Indonesia satuan Yonif R 61/Atg pun bersinergi dengan tenaga medis puskesmas yang ada di kampung nayaro Timika,Papua Tengah.

Sinergi Tim kesehatan Satgas  pos nayaro Yonif R 631/Atg Dan Puskesmas Nayaro melayani Kesehatan Masyarakat kampung nayaro.

Diketahui Tim kesehatan Pos Nayaro Satgas Yonif R 631/Atg Kolakops Korem 174/ATW bersinergi dengan tenaga kesehatan Puskesmas Nayaro melaksanakan pelayanan kepada masyarakat di Kampung Nayaro, Distrik Mimika Baru, Kab. Mimika. Selasa (18/04/23)

Menurut Danpos Nayaro Satgas Yonif R 631/Atg Lettu Inf Sukaeri, ” pelayanan kesehatan yang diberikan secara gratis kepada masyarakat kampung Nayaro meliputi pemeriksaan ibu hamil dan TB, imunisasi bias, ibu hamil serta imunisasi bayi dan Balita ”.

“Layanan-layanan ini diberikan dalam rangka meningkatkan kwalitas kesehatan masyarakat sekaligus memantau pertumbuhan dan perkembangan balita agar terhindar dari berbagai macam penyakit dan Stunting”, ucap Danpos.

You cannot copy content of this page